Kabupaten Gianyar adalah sebuah
kabupaten di provinsi Bali, Indonesia. Daerah ini merupakan pusat budaya ukiran
di Bali. Gianyar berbatasan dengan Kota Denpasar di barat daya, Kabupaten
Badung di barat, Kabupaten Bangli di timur dan Kabupaten Klungkung di tenggara
Daerah Gianyar memiliki luas 368 km dan
wilayah Kabupaten Gianyar dibagi menjadi 7 kecamatan, yaitu: Blahbatuh,
Gianyar, Payangan, Tegallalang, Tampaksiring, Sukawati, dan Ubud
Kabupaten Gianyar dikenal sebagai
gudangnya seni di Bali, karena banyak desa-desa di Gianyar memiliki citra seni
sendiri. Selain potensi seni, Gianyar juga memiliki potensi budaya dan wisata
alam yang mempesona. Tak heran jika Gianyar termasuk salah satu tempat wisata
di Bali yang terkenal dikalangan wisatawan, baik dari kunjungan wisatawan
domestik maupun mancanegara
Ingin tahu tempat wisata alam yang
berada di Gianyar? Berikut informasi 5 tempat wisata alam di Gianyar yang menarik dan paling bagus yang wajib Andatahu
1. Air Terjun Tegenungan
Air terjun Tegunungan adalah salah satu
tempat wisata di Gianyar yang menjadi favorit masyarakat Bali terutama pada
saat liburan. Air Terjun Tegenungan sangat populer dikalangan traveler, mulai
dari traveler tingkat lokal hingga internasional. Lokasi wisata Air Terjun Tegenungan adalah
berada di Desa Kemenuh, Kecamatan Sukawati, Gianyar, Bali
2. Sungai Ayung
Sungai Ayung terletak di Desa Payanagan,
Ubud. Bagi pengunjung yang menyukai olah raga rafting, bisa mengunjungi Sungai Ayung yang menjadi sungai terpanjang
di Bali. Lokasi bertema rafting di Gianyar tersebut sangat unik karena kita
dapat menyusuri keindahan alam yang dibalut dengan kesejukan dipesisir sungai.
Rafting di Sungai Ayung cukup ekstream namun mengasikan
3. Bali Safari & Marine Park
Ini dia obyek wisata di Gianyar yang
direkomendasikan untuk di kunjungi bagi Anda yang berlibur bersama anak-anak
dan keluarga. Bali Safari & Marine Park adalah sebuah kebun binatang yang
menjadi konservasi beraneka ragam satwa Indonesia dan belahan dunia lainnya
serta sebagai pusat budaya Bali. Lokasi Bali Safari & Marine Park Jalan
Bypass Prof. Dr. Ida Bagus Mantra Km. 19,8, Kecamatan Gianyar, Kabupaten
Gianyar, Bali. Dan untuk harga tiket masuk Rp 150.000/pax dewasa
4. Wisata Ubud
Ubud merupakan salah satu ikon tempat
wisata Gianyar. Dan salah satu tempat wisata alamnya ada di desa Tegalalang,
yaitu obyek wisata alam berupa pemandangan teras sawah yang bertingkat-tingkat.
Tegalalang merupakan sentra kerajanan kayu dan kaca. Anda bisa berburu
kerajinan tangan atau handicarft disini
5. Pantai Lebih
Pantai Lebih adalah obyek wisata pantai
di kabupaten Gianyar. Pantai yang berpasir hitam ini menawarkan suasana yang
tenang dengan pemandangan ke laut lepas. Air laut yang biru dan tenang yang
menjadikan tempat wisata alam pantai lebih dijadikan sebagai wahana untuk
bersantai-santai saat liburan. Alamat lokasi dari tempat wisata pantai berada
di Jalan By Pass Ida Bagus Mantra, Kecamatan Gianyar
Demikianlah informasi tentang tempat wisata alam di Gianyar dan jika Anda
ingin memakai jasa travel agent dalam liburan Anda ke Bali, Anda bisa cek
daftar perusahaan tour & travel agent di Bali dan pilih penyedia paket perjalanan
murah yang sesuai dengan budget Anda
Tidak ada komentar:
Posting Komentar